Tidak pernah terbayangkan sebelumnya oleh Sella Selly personil 2TikTok mengendarai motor jetski di laut. Namun rasa penasaran itu ia bayar dengan pergi ke Baywalk Mall di daerah Pluit, Jakarta Utara.
Di tempat tersebut ada SEADOO SAFARI BAYWALK, yaitu sebuah wisata air yang menyewakan jetski.
Penasaran ingin mengendarai jetski, Sella Selly pun menyewa kendaraan air tersebut. Ia sempat mendapat pelatihan dahulu sebelum mengendarai jetski.
“Ini pertama kalinya aku naik jetski. Awalnya deg-degan juga sih. Karena aku pelajarin dan dapat pengarahan dari tempat penyewaannya, akhirnya aku berani dan asik juga naik jetski. Jadi ketagihan,” ungkap Sella Selly saat ditemui di kediamannya di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, akhir pekan kemarin.
Permainan jestski belakangan sedang viral di sosialmedia. Melihat asiknya bermain jetski dan berfoto-foto di pantai, akhirnya Sella Selly mencari informasi tempat bermain jetski yang viral di sosialmedia tersebut.
“Kalau kita lagi stres atau lagi banyak pikiran, kalau main jetski bisa lupa semuanya ketika kita lagi main jetski,” tambah pelantun single “Yank Haus” itu.
Menurut Sella Selly bermain jetski itu aman dan mengasikan asal tahu prosedur yang harus dijalankan saat mengendarainya. Kemungkinan untuk jatuh menurutnya sangat dikit sekali.
“Meski aman naik jetski kita harus mengenakan pelampung sebagai alat penyelamat saat kita jatuh. Kemungkinan jatuh sedikit sekali kecuali ada ombak besar. Pokoknya harus nyobain naik jetski, seru dan mengasikan. Sekali coba pasti ketagihan,” tutup gadis kelahiran Bandung, Jawa Barat, 16 Juni 1995 itu. Tim NMC
Mau tau berita lainnya, klik di sini
View this post on Instagram