diberitain.com – Jakarta, Menjelang konser amal Share & Care for Bogor, personel Jaluz Band telah mempersiapkan beberapa hal. Mulai dari persiapan kostum, musik, lagu yang akan dibawakan hingga titipan clothing untuk dilelang.
“Jaluz juga dititipkan beberapa produk oleh distro clothing “PARTIM” untuk dilelang pada event malam nanti, sebagai bentuk kepedulian untuk para korban bencana alam,” terang Reka, didampingi Toe.
Sementara itu Toe menambahkan bahwa nanti mau bawain lagu yang temanya sesuai dengan event yang didukung oleh RRI Pro 2 FM dan Hancock Resto & Cafe tersebut.
“Kami akan bawakan lagu tentang alam dan satu lagi single terbaru jaluz “Ku Ingin Kembali versi akustik,” terang Toe.
Karena personel Jaluz cuma berdua, perform kali ini dibantu oleh drummer (Robby) dan Keyboardist (Kiki) personel Abad21 band. Menariknya, yang menjadi kejutan adalah kembalinya Noe Ext gitaris jaluz di konser amal 2017 ini. Hal ini seakan menjadi momen yang di luar dugaan.
“Alhamdulillah mereka membantu bisa bantu Jaluz karena kita satu sama lain selalu support,” pungkas Toe dan Reka. NSM/KimSadewa