Site icon diberitain.com

Wali Band Ingin Ekspansi ke Dunia Film

Wali Band Ingin Ekspansi ke Dunia Film

Wali Band Ingin Ekspansi ke Dunia Film

Jakarta, Nama Wali band identik dengan musik pop Melayu. Lagu-lagu band dengan personil jebolan pesantren itu kental berisikan pesan-pesan agama.

Namun, belakangan ini, Wali juga lekat dengan sinetron “Amanah Wali” yang tayang secara stripping. Tahun ini, salah satu sinetron andalan RCTI itu sudah masuk musim keenam.

Tidak salah jika anak-anak Wali kemudian merasa dekat dengan dunia seni peran atau sinema. Video klip single terbaru Wali, “Kamu Bohong”, pun digarap lewat ide-ide yang diberikan para personil band itu.

“Ya, dimulai dari pembuatan video klip ini. Banyak ide-ide dan keterlibatan pihak Wali selama pembuatan video klip ‘Kamu Bohong’,” kata Apoy, gitaris dan pencipta lagu-lagu Wali kepada NAGASWARA News di Restaurant Warung Sunda, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (2/9/2022) akhir pekan kemarin.

Menurut Apoy, keterlibatan ia dan rekan-rekannya di Wali dalam sinetron “Amanah Wali”, membuat mereka belajar banyak tentang dunia sinematografi. Hal itu kemudian menjadi salah satu dasar Wali ingin melakukan ekspansi ke dunia film.

“Jujur saja, kami di sinetron ini sangat banyak belajar tentang pengadegan, sinematografi. Itu akhirnya menimbulkan keingintahuan kami untuk lebih ekspansi ke dunia film dengan tidak melupakan dunia musik,” tambah Apoy.

Sebagai langkah awal, Apoy langsung menawarkan ide film tersebut kepada NAGASWARA sebagai label mereka. Tahun 2011, Wali dan NAGASWARA juga pernah berkolaborasi membuat film berjudul “Baik Baik Sayang”.

“Film yang nanti bakal kami mainkan tentunya memiliki pesan moral, mengajak pada kebaikan, edukasi, jujur dan nggak jauh dari kehidupan sehari-hari di masyarakat,” tegas Apoy lagi.

Wali band beranggotakan Apoy (gitar), Faank (vokal), Tomi (drum) dan Ovie (keyboard). Saat ini, Wali disibukkan dengan syuting sinetron “Amanah Wali 6”. Meski demikian, band itu tetap berkarya dengan membuat lagu baru. (A3)

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version