Site icon diberitain.com

Sarah Sova Pertama Kali Visit Radio Keluar Pulau Jawa

Sarah Sova Pertama Kali Visit Radio Keluar Pulau Jawa

Sarah Sova Pertama Kali Visit Radio Keluar Pulau Jawa

Jakarta, Lawatan radio penyayi cantik asal kota Bandung, Jawa Barat, Sarah Sova, ke pulau Bali menjadi sebuah sejarah baginya. Pasalnya, Sarah Sova baru pertama kali visit radio ke luar pulau Jawa. Radio pertama yang dikunjungi adalah radio RRI Pro 1 88.6 FM Denpasar Bali.

“Wah senang ya pertama kali visit ke Radio di luar pulau Jawa yaitu ke Radio RRI Pro1 88.6 FM Denpasar Bali. Penyiarnya ramah-ramah begitu juga dengan pendengarnya yang sudah menelepon langsung saat aku siaran,” ungkap Sarah Sova saat ditemui NAGASWARA News, Jumat (21/01/2022) akhir pekan lalu.

Indah, penyiar radio RRI Pro1 88.6FM Denpasar Bali memberikan respon positif atas kedatangan Sarah Sova di Bali. Ia sangat senang ada penyanyi yang bisa siaran langsung bersama di studio lewat program “Pro Dangdut”.

“Sarah Sova orangnya asik, enak diajak ngobrol dan pastinya orangnya cantik. Terimakasih sudah datang ke sini,” ujar Indah penyiar radio RRI Pro1 88.6 FM Denpasar Bali.

Selain radio RRI Pro1 88.6 FM Denpasar di hari yang sama Sarah Sova juga mendatangi radio AR 104.4 FM Bali untuk melanjutkan road show visit radio di pulau Bali. Di radio AR 104.4 FM, Sarah Sova kembali disambut hangat oleh penyiar dan pendengar radio tersebut.

“Di radio AR juga seru, penyiarnya heboh dan asik. Kita siaran satu jam wawancara jadi gak berasa,” lanjut Sarah Sova.

Agenda radio terakhir di pulau Bali, Sarah Sova berkunjung ke Joglo 66 Foodcort Jl. Pulau Moyo 1 A Pedungan Denpasar untuk live interview dengan radio Thomson 94.1FM Bali. Di sini Sarah Sova disambut komunitas radio Thomson 94.1FM Bali.

“Agenda terakhir di radio Thomson 94.1FM Bali ini paling seru. Komunitas pendengar radio Thomson 94.1FM Bali semua udah hapal lagu ‘Mau Apa Sih’. Kita nyanyi bareng dan mereka menyimak live interview aku di sana. Terima kasih kepada semua radio di Bali yang sudah aku kunjungi. Jangan lupa request lagu aku dan like & subscribe single aku ‘Mau Apa Sih’ di YouTube channel NAGASWARA Official. Sampai ketemu lagi,” tutup Sarah Sova. Tim NMC

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version