Resty Ananta pedangdut asal kota Jepara, Jawa Tengah yang tiga bulan lalu merilis single terbarunya bertajuk “Pergi Sana”. Sangat optimis lagunya akan hits di masyarakat.
Sebelum bulan Ramadan, Resty sempat visit (berkunjung) ke sejumlah radio. Kegiatan on air di radio dalam memperkenalkan single terbaru ke masyarakat merupakan cara ampuh dan efektif. Mengingat pendengar radio di Indonesia masih setia mendengarkan siaran radio terutama siaran musik.
“Aku yakin single ‘Pergi Sana’ yang sekarang ini mendekati 200 ribu views di YouTube, terus bergerak, salah satunya karena peran radio. Saat sebelum bulan Ramadan aku sempat visit beberapa radio di Jakarta dan wilayah Jawa Barat,” papar Resty Ananta, Kamis (4/4/2024).
Menurutnya, jangan pernah menganggap remeh peran radio di jaman sekarang. Walaupun sekarang era medsos, tapi yang namanya pendengar radio, masih selalu setia dengan siaran radio, terutama musik.
Single “Pergi Sana” ciptaan R.Kerta dan Donall Kinan ini adalah sebuah lagu yang berkisah tentang pengalaman masa lalunya yang diduakan sama cowok playboy.
Kelebihan dari single ini, Resty mempu memberilan ciri khas, yang idengik dengan vokal seksi dan manja. Ini yang membedakan single ini dengan single lainnya.
“Aku berusaha yang terbaik di single ‘Pergi Saja’, dimana single ciptaan R Kerta dan Donall Kinan ini sangat spesial di genre musik dangdut Teritama dalam mengekspor karakter yang khas” pungkas. (BOIS)
Mau tau berita lainnya, klik di sini