Site icon diberitain.com

Pujian Ato Angkasa untuk Ligea

Pujian Ato Angkasa untuk Ligea

Pujian Ato Angkasa untuk Ligea

Nama artis baru NAGASWARA Ligea Rizkia Putri, tidak dapat dilepaskan dari Ato Angkasa. Vokalis band Angkasa itu pula yang membuka jalan salah satu jebolan “LIDA” 2021 dan “DA” 5 Indosiar itu bergabung dengan NAGASWARA.

“Pastinya dia punya bakat luar biasa. Jadi nggak sembarang juga. Hanya ketemunya dengan saya secara kebetulan waktu Ghea jadi salah satu penyanyi pembuka pas Angkasa manggung di Palembang,” cerita Ato soal kedekatannya dengan Ligea, belum lama ini.

Sebagai penyanyi Ato mengatakan, Ligea menempuh jalan yang tidak mudah untuk mencapai impiannya. Datang dari keluarga sederhana, Ligea sudah mulai bernyanyi sejak masih duduk di bangku SD dengan dukungan ayahnya.

“Ghea itu dulu ngamen dengan gerobak dorang. Bapaknya yang main orkes, dia yang nyanyi. Cerita dia bikin aku terenyuh. Perjuangannya luar biasa,” lanjut Ato.

Ato memang memenuhi janjinya untuk memberikan lagu ciptaannya kepada Ligea. Meski dikenal sebagai pencipta lagu-lagu pop, Ato mengatakan tidak ada masalah menciptakan lagu dangdut. Di NAGASWARA ia sudah banyak membuat lagu untuk penyanyi dangdut.

“Nggak ada masalah yah buat lagu dangdut, saya sudah buat banyak juga kan. Jadi untuk Ghea ini tidak ada masalah. Doakan Ghea dan lagu barunya bisa segera rilis,” lanjut musisi yang terkenal lewat jargon “Piraku” itu.

Untuk Ligea, Ato membuat sebuah lagu spesial. Hal tersebut ia dapat dari karakter Ligea yang mendadak berubah saat di panggung. Saat di panggung, Ligea yang baru berusia 17 tahun itu benar-benar menjadi sosok berbeda dengan kesehariannya.

“Beda banget dia kalau udah di panggung. Heboh nggak bisa diam. Jadi konsep lagunya saya dapat dari karakter dia di panggung, dangdut koplo. Dan Ghea bisa nyanyi dengan sangat bagus,” tambah Ato. (A3)

 

Mau tau berita lainnya, klik di sini 

 

Exit mobile version