Site icon diberitain.com

Leo SH Model Video Klip Duet VW, Bukan Model Biasa

Leo SH Model Video Klip Duet VW, Bukan Model Biasa

Leo SH Model Video Klip Duet VW, Bukan Model Biasa

Jakarta, New comer Duet VW dengan formasi Velline Chu dan Wulan Kayla baru saja merilis single Aku Bukan Samsak. Menariknya, dalam video klip lagu ciptaan Hendy Irvan itu, tampil pengacara Saut Tulus Leonard Situmorang, SH., MH. Pengacara yang akrab dengan panggilan Leo itu tak lain adalah pengacara Duet VW.

Sebelum membentuk Duet VW, Vellin dan Wulan tengah menggulirkan kasus penganiayaan yang mereka alami dari orang yang sama ke aparat kepolisian.

Leo yang menjadi pengacara mereka, dianggap cocok untuk memerankan sosok lelaki sadis yang suka menyiksa wanita. Sebelumnya, Leo juga pernah terlibat sebagai model dalam dua video klip Wali, yakni Yank dan Aku Bukan Bang Toyib.

Dalam kesehariannya, Leo juga dikenal sebagai Ketua DPD Ikatan Pemuda Karya (IPK) DKI Jakarta.

“Kebetulan nama brand kelompok vokal Duet VW ini terbentuk saat bergulirnya kasus pelaporan penganiayan yang mereka alami. Saat itu, saya diminta oleh personil Duet VW dan tentunya atas persetujuan pihak label musik NAGASWARA,” papar Leo saat dihubungi NAGASWARA News, Jumat (20/12/2019).

NAGASWARA merilis video klip Aku Bukan Samsak di akun official YouTube-nya pada Jumat (20/12/2019) ini. Meski memerankan tokoh jahat dalam video klip tersebut, Leo mengungkapkan penghormatannya yang besar kepada kaum wanita. Menurutnya, wanita adalah ibu, orang yang melahirkan umat manusia.

“Tentu ada isi pesan dari lagu dan video klipnya. Saya sendiri mengartikan, wanita itu perlu dihormati dan jangan memperlakukan wanita semena-mena. Ingat maka ingatlah seorang ibu yang melahirkan kita,” ujar Leo yang juga mantan atlit nasional untuk Olah Raga Angkat Berat dan Panco itu. NSM/(BBM)

Mau tau berita lainnya seputar Duet VW, baca disini

Exit mobile version