diberitain.com

25 Tahun Badai Bermusik, Konser Eksklusif di Januari 2024

Konser hits maker Badai yang bertitel “Tak Lekang Oleh Waktu” merupakan perjalanan 25 tahun musisi sekaligus pencipta lagu Badai dalam bermusik. acara musik tersebut akan diselenggarakan di Gedung Kesenian Jakarta, Kamis (25/1/2023), mulai pukul 19.00 Wib.

“Tinggal 10 hari lagi, persiapan sudah matang, semoga semuanya berjalan lancar dan sukses. Tiket juga sudah mulai dibeli oleh penonton, ada penonton dari luar negeri dan penonton dari luar kota,” terang Badai, Senin (15/1/2024).

Menurutnya, konser musik ini sayang untuk dilewatkan karena sangat jarang terjadi. Konser perpaduan perjalanan karir hits maker Badai dengan kolaborasi menarik antara musik modern dan kontemporer.

Selain itu ada gamelan, ada tarian Indonesia timur, ada gondang batak, ada gambang kromong juga. Semuanya dikemas secara konser musik masterpiece.

Tentu saja banyak hal yang akan dieskplorasi Badai dalam konser lewat nama besarnya di industri musik tanah air selaku komposer ternama. Agar tak penasaran, segera langsung booking tiket dan dapatkan informasi lebih lanjut di nomor 085716504358.

Selain itu untuk line up artis, Badai juga menampilkan Duo Anggrek, Dudi Oris, Randy Pangalila, Jolene Marie dan Betrand Putra Onsu.

Para artis penyanyi tersebut memiliki sejarah di dalam perjalanan karir Badai selama 25 tahun di dunia musik. Tentunya penampilan mereka nantinya akan menjadi eksklusif dan punya daya tarik dalam sebuah perhelatan konser.

Pastinya konser Badai 25 Tahun Bermusik, saat ini menimbulkan rasa penasaran masyarakat pecinta konser musik untuk menyaksikannya.

“Konser ini nantinya akan menjadi kenangan terindah bagi yang menyaksikan. Penonton akan terbawa dalam atmosfir konser musik yang sesungguhnya, yang berkesan sampai ke hati,” pungkasnya. [KimSadewa]

Exit mobile version