Jakarta, Bisnis kuliner memang menjanjikan. Hal ini membuat vokalis Annandra Band, rela merogoh kocek tebal untuk mulai membangun bisnis ini. Diawali dengan persiapan meja untuk melengkapi property.
“Ini lagi bikin meja buat persiapan usaha kuliner mas, untung ada teman punya mebel,” terang Erlan kepada NAGASWARA News.
Pelantun single “Pergi Sana Pergi” ini juga mengatakan usaha ini adalah idenya sendiri. Meskipun dimulai dari kecil, ia berharap semoga bisa berkembang lancar.
“Kecil-kecilan dulu mas, untuk mengisi kekosongan dan kesendirian,” ungkapnya.
Erlan mengaku, bisnis kuliner yang digelutinya mulai dari menu masakan sunda, nasi kuning dan oncom cukup mengundang selera. Tapi ini hanya untuk melengkapi kegiatannya segari-hari. Karena bermusik pun tetap semangat dijalaninya.
“Jelas mas musik tidak akan pernah padam,” ujarnya. NSM//KimSadewa
Mau tau berita lainnya seputar Annandra Band, baca disini