Site icon diberitain.com

Duet VW Soal Kiat Hindari Jadi Korban Kekerasan Lelaki

Duet VW Soal Kiat Hindari Jadi Korban Kekerasan Lelaki

Duet VW Soal Kiat Hindari Jadi Korban Kekerasan Lelaki

Jakarta, “Aku Bukan Samsak” karya perdana dari Duet VW yang digawangi Velline Chu dan Wulan Kayla merupakan akibat dari tragedi yang dialami personelnya. Tragedi kekerasan yang dialami Velline dan Wulan karena terpikat topeng palsu pelaku berinisial HS. Mereka tak ingin tragedi tersebut dialami oleh kaum perempuan lainnya.

“Hati-hati jika omong terlalu tinggi tanpa bukti. Biasanya cowok yang kayak gitu kosong dan ada maunya doang. Tong kosong nyaring bunyinya, terlebih jika sedikit-sedikit emosional,” ucap Wulan Kayla di NAGASWARA, Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Berbulan-bulan tersiksa dalam kekerasan dialami Duet VW saat menjalin hubungan dengan HS. Wulan bahkan mengaku menderita keguguran atas janin yang sempat dikandung. Karenanya, Duet VW menghimbau untuk perempuan lain untuk mengambil tindakan jika ditindas.

“Dia buat kita seakan nggak berarti jika nggak ada dia. Melalui ancaman-ancaman yang tidak masuk akal. Tapi saat dia mulai bertindak fisik dan kasar, di situlah kita juga harus berani. Kita bukan samsak, kita bisa melawan,” ucap Velline Chu. NSM/(ary)

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version