Site icon diberitain.com

Di Lagu Terbaru, Vito Valnino John Pilih Konsep Kekinian

Di Lagu Terbaru, Vito Valnino John Pilih Konsep Kekinian

Di Lagu Terbaru, Vito Valnino John Pilih Konsep Kekinian

Jakarta, Menghadirkan lagu dengan konsep kekinian, menjadi tujuan banyak musisi produktif. Hal itu juga yang dipilih pelantun “Termehek Mehek”, Vito Valnino John. Di lagu terbarunya, Vito mencoba menyajikan banyak unsur musik di dalamnya.

Untuk lagu terbarunya, Vito mengambil konsep kolaborasi. Ia menggandeng personil RPH, Jaya. Selain sebagai pencipta lagu, Jaya juga dikenal sebagai musisi yang mengisi bagian rap saat tampil bersama RPH atau featuring dengan artis lain.

“Rumus kekinian menurut aku liriknya lebih ringan dan fresh. Bahasa anak jaman sekarang dan yang pasti aransemen musik yang dipakai lebih diterima anak muda sekarang,” ucap Vito Valnino John saat menghubungi NAGASWARA News, Selasa (18/5/2021).

Vito mengaku selama ini mengamati pergerakkan pasar musik yang kian dipadati karya berkonsep kolaborasi. Selain format kolaborasi, penyanyi yang pernah menghasilkan lagu religi “Jalan LurusMu” itu melihat musik RnB sarat potensi di pasar musik tanah air.

“Biasanya dari kolaborasi akan melahirkan inspirasi baru lagi terhadap karya. Di sini warna vocal Vito yang lebih ngeband dengan nge-rap-nya Mas Jaya tentunya akan menjadi karya RnB yang istimewa,” harap mantan personil RizaVito itu. NSM/(ary)

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version