Site icon diberitain.com

Dengar Lagu “Alhamdulillah Lebaran” RPH feat Bening Bikin Hati Terharu

Dengar Lagu “Alhamdulillah Lebaran” RPH feat Bening Bikin Hati Terharu

Dengar Lagu “Alhamdulillah Lebaran” RPH feat Bening Bikin Hati Terharu

Jakarta, Kehadiran sebuah single seringkali membawa makna tersendiri. Seperti single “Alhamdulillah Lebaran” RPH feat Bening yang Dirillis NAGASWARA pada tahun 2017 silam.

Lagu “Alhamdulillah Lebaran” pelan-pelan memang membawa keharuan setiap menjelang Lebaran. Dari lirik serta notasi lagunya yang merakyat, mampu menusuk sanubari yang paling
dalam.

Lewat ruang komentar di YouTube video lagu tersebut, salah seorang netizen menyebut lagu ini simple dan memiliki greget di hati yang tak mudah dilupakan.

“Lagu ini simple, slow tapi kenapa greget banget ya.. sumpah antara terharu. Seneng, bahagia jadi satu.. keren RPH nih!” tulis Azzam Alfa.

“Suka banget sama lagunya, sekali denger aku langsung jatuh hati. Pokoknya love this song,” tambah Aina Aini.

Yogi RPH, dalam menciptakan lagu “Alhamdulillah Lebaran” sepertinya telah melakukan riset sebelum menulisnya ke dalam syair lagu.

Salah satu makna yang tersirat, adalah mengajarkan kebersahajaan dan menerima keadaan walau sulit untuk dirasakan.

Misalnya dimana ketika menjelang Lebaran, kondisi mendesak, seringkali seseorang belum sempat melakukan persiapan untuk menyambut hari raya nan fitri itu.

Menurut Yogi, keadaan seperti itu memang banyak dialami semua orang saat hari kemenangan menjelang tiba. Makanya, pencipta single “Doa Untuk Orang Tua” itu mencoba mendinginkan suasana hati semua orang dengan lirik yang sejuk di telinga.

“Gur goro-goro gengsi mala rekoso uripe, Ora seh dipeksake malah hang mumet ndaseh, rejeki jodoh mati wes onok jatahe dewe, gak perlu sedih kalau masih sendiri,” ujarnya dalam bahasa Jawa. [KimSadewa]

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version