Site icon diberitain.com

Chippy Mengaku Kaget Dengar Lagu “Luka Karena Cinta Yang Lalu”

Chippy Mengaku Kaget Dengar Lagu “Luka Karena Cinta Yang Lalu”

Chippy Mengaku Kaget Dengar Lagu “Luka Karena Cinta Yang Lalu”

Jakarta, “Luka Karena Cinta Yang Lalu” menjadi langkah baru Chippy dalam menjaga eksistensinya di dunia musik. Lewat single ciptaan Reza Gumilang tersebut, Chippy hadir dengan energi baru. Lagu dengan beragam dinamika di dalamnya itu diakui Chippy memberinya banyak semangat.

Lagu tersebut berkisah tentang rasa sakit seorang wanita .Chippy telah memadukan unsur musik etnik daerah dengan warna musik modern. Sebuah langkah berani yang diakui Chippy penuh dinamika di awal pembuatannya.

“Aku dikasih lagu ini awalnya banyak sekali dinamika. Awal take lagu itu malah kental dengan irama dancedhutnya. Tapi pas jadinya kalau aku bilang, lagu ini pop alternatif dengan memasukkan berbagai aliran musik,” ucap Chippy di NAGASWARA, Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Unsur musik etnik mengalir kuat dengan lantunan musik gamelan serta nyanyian dari sinden dalam lagu “Luka Karena Cinta Yang Lalu”. Selain itu, padupadan energi musik modern dari EDM, diakui Chippy cukup membuatnya terkejut.

“Waktu take vokal lebih ke dangdut reggae. Pas dengerin, jadinya aku kaget dan nggak nyangka bisa sekeren ini,” tambah penyanyi yang juga dikenal sebagai MC itu. (ary)

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version