Site icon diberitain.com

Cerita Panjang Kezia Menyanyikan Lagu Rohani

Cerita Panjang Kezia Menyanyikan Lagu Rohani

Cerita Panjang Kezia Menyanyikan Lagu Rohani

Jakarta, Perayaan Natal 2020 ini dirayakan penyanyi Kezia dengan merilis single rohani perdana di NAGASWARA. Single bertajuk “Dekat DenganMu” itu adalah ciptaan Eliza Hadi, dan diaransemen oleh Daniel Thamrin.

Bagi Kezia, single ini memiliki makna sangat mendalam. Apalagi, lagu tersebut dirilis saat bangsa Indonesia tengah bergulat dengan pandemi Covid-19 selama hampir setahun terakhir.

“Ya, lagu ini intinya mengajak kita untuk selalu kuat, tidak mudah putus asa. Tetap mengandalkan Tuhan, apalagi di masa-masa sulit seperti pandemi sekarang,” terang Kezia saat dihubungi NAGASWARA News, Kamis (17/11/2020) malam.

Menyanyikan kidung-kidung pujian kepada Tuhan bukan hal yang baru bagi Kezia. Bahkan sejak kecil, pelantun single “Disampingku Selamanya” itu sudah terbiasa tampil dalam paduan suara di gereja.

“Sudah biasa nyanyi lagu-lagu rohani dalam acara Natalan atau nyanyi di gereja,” ungkap pemilik nama lengkap Kezia Kaithlyn itu.

Lagu rohani “Dekat DenganMu” terpilih dinyanyikan Kezia lewat perjalanan panjang selama dua tahun. Menurut Kezia, pencipta lagu tersebut, Pendeta Pelayanan GBI Flow Eliza Hadi, merasa tertarik melihat penampilan Kezia di panggung.

“Beberapa kali Bapak Pendeta Eliza Hadi melihat aku nyanyi di panggung, termasuk saat drama pertunjukan. Jadi tercetus ide membuat beberapa lagu rohani untuk aku nyanyikan,” tambah dara berusia 15 tahun itu. (A3)

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version