Site icon diberitain.com

Baby Shima Siap-siap Sundaan di Lagu Baru

Baby Shima Siap-siap Sundaan di Lagu Baru

Baby Shima Siap-siap Sundaan di Lagu Baru

Dalam waktu dekat, penyanyi cantik asal Malaysia, Baby Shima, akan kembali ke Indonesia. Ia berencana merilis dan mempromosikan single terbarunya. Menurut Shima, lagunya sangat spesial dengan gaya Sundaan.
“Ya, lagi cari masa yang sesuai untuk ke Jakarta. InsyaAllah dalam bulan ini. Ada lagu baru Shima yang segera dirilis dan masuk masa promosi,” terang Baby Shima, Senin (7/8/2023).
Penyanyi yang pernah dikenal sebagai Ratu SMULE itu mengatakan bahwa di single barunya nanti, ia akan bernyanyi dengan gaya Sundaan. Bagi Shima, ini bukan kali pertama ia bernyanyi dengan menggunakan penggalan bahasa daerah Indonesia.
“Lagunya kuat dengan gaya Sundaan, baik musik atau ceritanya soal Bajidoran. Sebelumnya Shima sudah pernah bernyanyi dengan bahasa Sunda dan Jawa. Bagi Shima tidak terlalu susah lagi menyebut kata-kata berbahasa Sunda,” terang penyanyi yang sempat berlaga dalam ajang pencarian bakat “D’Academy Asia” musim ketiga itu.
Sebagai penyanyi asal Malaysia, Baby Shima tidak hanya akrab dengan kehidupan di Jakarta, tapi juga di beberapa daerah di Indonesia. Selama menjadi artis NAGASWARA, pemilik nama asli Nor Ashima binti Ramli itu kerap manggung sampai ke daerah-daerah di tanah air.
“Makanya Shima juga sudah terbiasa mendengar bahasa Jawa atau Sunda, bahkan sampai Nusa Tenggara. Tidak gampang buat melafalkan kata-kata bahasa daerah itu, tapi Shima belajar keras untuk bisa,” kata pelantun single “Mbalik Kucing” itu.
Proses rekaman single terabru Baby Shima dilakukan di Bandung, Jawa Barat. Sementara, untuk video klipnya sendiri, juga sudah dikerjakan di daerah Lembang bulan Februari 2023 yang lalu. Shima berharap single barunya itu dapat nempel di telinga orang Indonesia.
“Lagu ini sebagai bukti cinta Shima dengan Indonesia. Dulu kan nuansa Sundanya juga kentara waktu duet sama Kang Sule. Sekarang Shima rasa lebih kuat lagi Sundanya,” tambah salah satu juri ajang pencarian bakat “I Can See Your Voice Malaysia” itu. (A3)
Mau tau berita lainnya, silahkan baca di sini

Exit mobile version