Site icon diberitain.com

April 2020, Wali Band Resmikan Mushola di Lebak Banten

April 2020, Wali Band Resmikan Mushola di Lebak Banten

April 2020, Wali Band Resmikan Mushola di Lebak Banten

Jakarta, Wali band tak pernah jauh dari kegiatan sosial. Tiga bulan pasca banjir bandang yang menimpa pondok pesantren Latansa di daerah Lebak Banten, personil Wali sudah meresmikan sebuah mushola di kampung Babakan Inpres RT 04/RW05 Desa Majasari, Lebak, Banten.

Mushola bernama Al Mubarokah itu adalah mushola ke-16 yang diresmikan Wali lewat program Wali Care “100 Mushola Indah”. Perjalanan menuju lokasi mushola tidaklah mulus. Apalagi, daerah Lebak Banten baru saja mengalami bencana alam longsor dan banjir bandang.

Tim Wali Care dan Bikers Cari Berkah pun harus melalui banyak rintangan dalam perjalanan. Mereka terpaksa mengantri menyeberang jembatan darurat untuk mencapai lokasi. Jembatan-jembatan darurat itu baru dibangun tim BNPB bersama masyarakat.

Setibanya di lokasi, Wali band dan tim mendapat sambutan dari masyarakat. Lantunan musik rabana mengiringi Wali band menuju Mushola Al- Mubarokah yang akan diresmikan bersama-sama kepala desa dan tokoh agama di desa Majasari.

“Terima kasih atas sambutannya, Saya berharap dengan diperbaikinya mushola Al Mubarokah menjadi sarana ibadah yang baik. Ini menjadi Mushola yang ke 16 program 100 Mushola Indah. Kami hanya minta tolong kami didoain minimal Al Fatehah. Semoga kampung ini tambah berkah, Aamiin,” ungkap Apoy dalam sambutannya, Jumat (13/3/2020). NSM/Tim NMC

Mau tau berita lainnya, baca disini

Exit mobile version